Blog
Perawatan IPL Gelombang Cahaya untuk Jerawat, Apakah Berhasil?
Jerawat sebenarnya mudah untuk diobati. Salah satu cara menghilangkan jerawat yang sering digunakan oleh orang-orang adalah IPL treatment (intense pulsed light). Apa itu perawatan IPL dan bagaimana prosedurnya?
Apa itu IPL treatment?
PL adalah terapi perawatan kulit yang memanfaatkan cahaya lampu xenon. Cahaya lampu ini digunakan dalam gelombang intensitas tinggi untuk memperbaiki masalah kulit, seperti:
- noda hitam penuaan,
- garis wajah dan kerutan,
- merontokkan bulu,
- bekas luka,
- masalah jerawat.
Kebanyakan orang menganggap bahwa terapi IPL sama seperti terapi leser. Faktanya tidak demikian karena keduanya memiliki prosedur dan alat yang berbeda.
Terapi laser bekerja dengan satu gelombang cahaya yang hanya berkonsentrasi pada satu sel saja. Cara kerjanya mirip dengan sinar laser pointer yang sering digunakan saat presentasi.
Manfaat perawatan IPL pada masalah jerawat.
Beberapa orang mungkin lebih nyaman menggunakan Obat penghilang jerawat sebagai cara untuk mengatasi jerawat yang dialami. Namun, tidak sedikit pula yang mencoba berbagai macam terapi untuk mengatasi masalah kulit ini, seperti terapi IPL.
IPL treatment sebenarnya termasuk pengobatan jerawat yang cukup aman dan efektif dengan sedikit efek samping. Pasalnya, IPL treatment dapat mengeringkan jerawat dengan membunuh bakteri penyebab jerawat dan mengobati peradangan.
Kelebihan lain dari terapi IPL adalah membantu mengurangi kemerahan pada kulit di sekitar jerawat dan bekas jerawat. Hal ini dibuktikan lewat penelitian dari jurnal Dermatology Therapy.
Selain itu, perawatan IPL juga dilaporkan mampu mengecilkan ukuran kelenjar minyak, sehingga produksi minyak (sebum) di kulit pun berkurang. Alhasil, pori-pori pun tidak kembali tersumbat akibat penumpukan sel kulit mati dan minyak berlebih.
Terapi yang menggunakan cahaya ultraviolet dan cahaya lainnya ini dinilai ampuh mengatasi blackheads, whiteheads, dan Jenis jerawat ringan lainnya. Namun, IPL treatment tidak dianjurkan untuk mengobati jerawat nodul atau kistik.
Leave a reply