Tips Cantik
Langkah Praktis Mengaplikasikan Eyeliner Liquid Menggunakan Selotip
Menggunakan riasan make up bagi kalangan wanita itu merupakan sesuatu yang wajib dan harus dilakukan setiap harinya. Apalagi untuk kamu yang sudah bekerja dan diharuskan untuk tampil cantik dan menarik, pastinya akan repot untuk mengaplikasikannya.
Makeup memang akan membuat wajah terlihat berbeda dari aslinya, salah satu rias wajah yang akan membuat kamu berbeda adalah alis. Perlu kamu ketahui, ternyata bentuk eyeliner dimata kamu juga sangat berperan penting untuk mempercantik dan memberikan kesan ekspresif pada wajah kamu.
Untuk kamu yang pemula, mungkin menggunakan Eyeliner itu sulit dan hasilnya akan belepotan, apalagi kalau harus menggunakan bahan yang liquid/cair. Cobalah mengaplikaskan eyeliner liquid menggunakan selotip, cara ini dinilai pas dan rapi bagi kamu yang pemula. Berikut cara bagaimana kamu bisa mengaplikasikannya pada mata kamu.
- Siapkan Selotip, potong menjadi 4.
- Lalu aplikasikan selotip pada area kelopak mata dengan bentuk sesuai keinginan kamu
- Pastikan di kedua sudut kelopak mata kamu pas.
- Aplikasikan eyeliner liquid pada kelopak mata.
- Berhubung eyeliner yang dipakai berbahan liquid, tunggu beberapa saat hingga kering.
- Setelah mengering, lepas kedua selotip perlahan-lahan.
Untuk kamu yang pemula, tips ini sangat bermanfaat untuk kamu. Tetapi, tetap berhati-hati pada saat mengaplikasikan selotip agar tidak menempel pada bulu mata kamu. Karena bulu mata adalah bagian dari mata yang sangat rentan. Selamat mencoba.
Leave a reply